Cara download video pinterest
Cara download video pinterest gratisan tanpa menggunakan aplikasi yang praktis dan mudah. Ada banyak sekali koleksi gambar menarik dari pinterest.
Jika anda sering membuka google images dan melakukan pencarian gambar pastinya akan menemukan beberapa gambar yang sumbernya dari pinterest bukan ?
Belum lagi saat ini pinterest juga memiliki koleksi video menarik yang pastinya dapat membuat banyak orang untuk menyimpannya ke perangkat agar bisa dilihat secara offline.
Nah, permasalahan muncul ketika anda ingin mendownload nya karena pihak pinterest memang sengaja mempersulit pengguna bebas untuk melakukan download.
Meskipun demikian anda tidak perlu khawatir karena saat ini sudah ada banyak sekali cara untuk bisa melakukan download video dari pinterest.
Berikut ini beberapa platform downloader gratisan yang bisa anda pakai untuk download video dan gambar dari pinterest secara mudah.
Cara download video pinterest
1. Pinterest Video Downloader
[caption id="attachment_8219" align="aligncenter" width="1224"] 01 Pinterest Video Downloader[/caption]Pinterest Video Downloader adalah sebuah web downloader gratisan yang bisa anda pakai untuk mendapatkan video pinterest. Tidak hanya video saja, file dengan format gif dan JPG juga bisa anda download dengan menggunakan platform bagus ini.
Seperti kita ketahui bahwa jika kita membuka situs pinterest maka tidak akan ada opsi download sama sekali. Sehingga karena alasan inilah anda membutuhkan bantuan dari situs downloader yang bernama Pinterest Video Downloader.
Untuk menggunakan layanan downloader ini sangatlah mudah sekali. Perhatikan langkah-langkah berikut ini agar anda bisa download video dan gambar dari pinterest.
- Langkah pertama silahkan buka pinterest dan cari video yang ingin anda download
- salin atau copy url-nya
- Buka situs https://pinterestvideodownloader.com/ dan paste-kan url yang dari pinterest tadi ke situs ini
- Pastikan url sudah benar dan setelah itu tinggal klik tombol download
- Tunggu prosesnya dan selamat ! video telah berhasil anda download
2. Catch tube
[caption id="attachment_8220" align="aligncenter" width="1188"] 02 Catch Tube[/caption]Selain menggunakan situs Pinterest Video Downloader, ada alternatif situs penyedia layanan downloader yang bernama catch tube. Situs ini memiliki beberapa keunggulan yang bisa anda pakai secara gratis.
Untuk menggunakan layanan catch tube secara gratis, silahkan simak langkah-langkah penting berikut ini.
- Buka pinterest dan cari video bagus yang ingin anda download
- Setelah ketemu, salin link url nya lalu buka situs https://catch.tube/
- Pada situs catch tube pastekan link url tadi ke kolom yang sudah di sediakan
- Klik tombol download yang bertuliskan catch video di sebelah kolom link url
- Proses download akan berjalan dan jika berhasil maka file video sudah bisa anda lihat secara offline
Untuk pengguna web browser google chrome, anda bisa gunakan extensions catch tube yang membuat proses download video lebih mudah. Menggunakan extensions tentunya akan jauh lebih cepat dan praktis ketimbang harus bolak-balik membuka situs https://catch.tube/.
3. Menggunakan situs ExpertsPHP
[caption id="attachment_8221" align="aligncenter" width="1087"] 03 Expertsphp[/caption]Alternatif berikutnya anda bisa gunakan situs yang bernama ExpertsPHP untuk download video pinterest. Situs ini memiliki banyak fitur yang cukup lengkap untuk memenuhi segala kebutuhan download dari berbagai situs.
Untuk menggunakannya silahkan simak langkah-langkah penting berikut ini.
- Buka pinterest lalu cari video yang ingin anda download
- Pada halaman video yang ingin anda download, salin link url-nya
- Selanjutnya silahkan buka situs https://www.expertsphp.com/pinterest-video-downloader.html
- Akan muncul banyak iklan, temukan kolom link url dan paste-kan url video dari pinterest tadi
- Klik tombol download
- Proses download akan otomatis mulai dan jika sudah selesai anda bisa langsung memutar video-nya secara offline