Beragam Fitur dan Download Apps Gojek versi Lama dan Pembaruannya
Gojek adalah aplikasi transportasi online yang populer di Indonesia setelah aplikasi WhatsApp. Gojek memudahkan masyarakat untuk mendapatkan angkutan secara online. Pengguna tinggal duduk dan menunggu jemputan tanpa harus datang ke terminal atau pangkalan.
fitur dan download aplikasi gojek terbaru |
Selain sebagai aplikasi pemesanan transportasi online, masih banyak layanan yang bisa Anda temukan di Gojek. Sekarang ini, apalagi jika Anda tinggal di kota besar, aplikasi Gojek wajib dimiliki. Lalu bagaimana jika HP tidak support? Tidak perlu khawatir, ada Gojek versi lama yang bisa dicoba.
Beda Gojek Versi Lama dengan Baru
Seiring berkembangnya waktu, aplikasi Gojek terus diperbarui oleh developer. Hal ini bertujuan untuk menambahkan berbagai fitur terbaru yang canggih dan bermanfaat untuk pengguna.
Tentu saja, device terbaru dan kompatibel bisa menjalankan Gojek dengan lancar tanpa masalah. Beda dengan device baru yang tidak kompatibel, maka tidak bisa memasang dan menjalankan aplikasi Gojek.
Karena itu, solusinya bisa menggunakan Gojek versi lama untuk sementara. Anda tinggal pilih versi Gojek yang kiranya kompatibel dengan device yang Anda miliki.
Gojek versi lama memang ramah pengguna dengan device out of date. Namun tetap ada kekurangannya, misalnya saja bug yang belum diperbaiki, fitur yang lawas hingga risiko terjangkiti virus dan malware.
Cara Download dan Pasang Gojek Versi Lama
Gojek versi lama tidak akan bisa Anda dapatkan dari Google Play atau App Store. Gojek versi lama memiliki ekstensi APK dan harus di-download dari sumber yang berbeda.
Karena tidak berasal dari sumber resmi, cara pemasangannya pun juga berbeda. Agar lebih paham, Anda bisa mempelajari tutorialnya di bawah ini :
- Pertama, kunjungi link go-jek.id.uptodown.com/android dan pilih versi Gojek yang diinginkan
- Klik versi Gojek yang lama lalu klik Download untuk mengunduhnya.
- Sekarang buka Settings di HP, masuk ke menu Privacy and Security dan centang Unknown sources.
- Jika sudah, sekarang buka File Manager, masuk ke Internal dan pilih Download.
- Klik pada Gojek APK untuk memasangnya di HP.
- Selesai, Gojek versi lama sudah bisa digunakan.
Gojek versi lama bisa menjadi solusi jika versi terbaru tidak kompatibel dengan device Anda. Tidak ada perbedaan yang berarti antara Gojek terbaru maupun versi lama. Versi lama lebih ringan dan ramah pengguna, namun fiturnya out of date dibandingkan dengan yang terbaru.
Referensi: